Pendaftaran Kader PDI Perjuangan

Wali Kota Jaya Negara Kukuhkan 78 Paskibraka Kota Denpasar Tahun 2023

  • 16 Agustus 2023
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 514 Pengunjung

Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Denpasar pada Peringatan HUT ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di halaman depan Gedung Dharma Negara Alaya Denpasar, pada Senin (14/8/2023).

Pada kesempatan itu, 78 orang dikukuhkan menjadi Paskibraka Kota Denpasar yang ditandai dengan pemasangan kendit atau sabuk berwarna hijau. Paskibraka Kota Denpasar tahun 2023 ini akan bertugas pada pengibaran dan penurunan bendera saat Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2023 mendatang.

Walikota Jaya Negara mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada panitia dan pelatih yang telah melakukan semua proses, baik dari proses seleksi, pelatihan, pengukuhan hingga akhirnya putra putri terbaik akan bertugas di upacara pengibaran maupun penurunan nantinya.

“Tentu ini merupakan kebanggaan bagi saya dan juga Pemkot Denpasar dapat melihat adik-adik Paskibraka yang telah sangat tekun mengikuti pelatihan serta persiapan lainnya pada peringatan HUT RI nanti. Persiapkan diri kalian dengan baik, jaga kesehatan serta jadilah penerus bangsa yang memiliki akhlak dan budi pekerti yang baik,” ujarnya.

Sementara Kepala Kesbangpol AAN Gede Darma Putra Atmaja menyampaikan peringatan HUT ke-78 Republik Indonesia di Kota Denpasar telah dilakukan persiapan pengibaran bendera merah putih. Bersama seluruh perangkat upacara, beragam persiapan mulai dari gladi kotor dan pengukuhan 78 orang Paskibraka Kota Denpasar juga telah dilaksanakan.

“Paskibraka pada tahun 2023 ini berjumlah 78 orang, dengan komposisi 38 orang putra, 40 orang putri. Dimana sejak tanggal 4 Agustus sampai dengan 18 Agustus mereka mengikuti karantina di Hotel The Cakra  Denpasar,” katanya.

Putra Atmaja menambahkan, dalam pelaksanaannya nanti para Paskibraka ini akan dibagi menjadi dua regu. Yakni, regu pertama pada upacara pengibaran bendera pagi hari, dan satu regu lainnya akan bertugas pada sore harinya saat penurunan bendera.

Seorang anggota Paskibraka, Satyam Muni, mengungkapkan kebanggaannya dapat menjadi bagian perangkat upacara peringatan Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia tahun 2023 ini.

“Ini adalah pengalaman terbaik dalam hidup saya karena pada peringatan  saya bisa menjadi salah satu bagian dari Paskibraka Kota Denpasar untuk menjalankan tugas sebagai perangkat upacara HUT Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia,” kata siswa SMA 4 Denpasar itu. 


  • 16 Agustus 2023
  • Oleh: PDI Perjuangan Bali
  • Dibaca: 514 Pengunjung

Berita Terkait Lainnya